LINK MAKAN - Sayur Asem Hidangan Khas Indonesia
Sayur Asem adalah masakan sejenis sayuran yang sangat khas Indonesia. Ada banyak variasi lokal sayur asem Jakarta (variasi dari orang betawi di Jakarta), sayur asam kangkung (variasi yang menggunakan kangkung). dan sayur asem ikan asin.
Di pulau Jawa sendiri ada banyak ragam sayur asem. Seperti sayur asem ala Jawa Timur yang dikenal memiliki cita rasa cenderung pedas. Jawa barat, sayur asem sunda cenderung lebih sedikit isinya dan ciri khas yang menonjol adalah menggunakan kacang tanah yang sudah terkupas. Bukan kacang tanah beserta kulit seperti pada sayur asem Betawi.
Disemarang sayur asem dominan dengan rasa pedas dan asem. Beda lagi dengan sayur asem Solo yang rasanya tidak tajam dengan bumbu.
Cara menikmati sayur asem juga berbeda-beda. Kalau di Jawa Barat dan Betawi, orang biasanya menikmati sayur asem dimangkuk. Terpisah dengan nasi. Tapi di Jawa Timur, lebih suka mencampur sayur asem, nasi dan lauk-pauk.
Sayur Asem ini memiliki filosofi menggambarkan keragaman, ini pun terlihat dari isi sayuran yang beraneka ragam. Ada kacang panjang, jagung manis, labu, kacang tanah, melinjo, terung, nangka, jagung manis, daun melinjo. Meski pun sayuran yang dipakai banyak, tetapi bisa memberikan rasa yang menyatu. Rasa yang tercipta yaitu gurih dan asam. Selain itu sayur asem juga mengingatkan untuk tidak gegabah dan harus sabar. Di menu sederhana ini pun sering kali mengingatkan akan rumah dan keluarga.
Bahan-bahan yang sering digunakan adalah kacang tanah, nangka muda, melinjo, belimbing sayur, labu siam, kacang panjang. Dan asam jawa. Sering juga digunakan jagung dalam masakan ini.
Rasa masakan yang manis dan asem ini sangatlah menyegarkan dan cocok jika dipadukan dengan lauk kering lainnya seperti Ikan Goreng dan lalapan. Sering juga masakan ini disajikan dengan sambal.
Masakan ini masih menyerupai tom yam, yang merupakan masakan Thailand, walau sayur asam lebih menggunakan sayur-sayuran daripada makanan laut.
0 Comments